Koran Mandala – Film animasi karya anak bangsa ‘Jumbo’ sukses tembus satu juta penonton dalam 7 hari penayangannya di Bioskop Indonesia.

Sejak penayangannya di bioskop pada 31 Maret 2025 film ini sukses mencuri perhatian bagi para pecinta film. ‘Jumbo’ sukses mendapatkan satu juta penonton dalam penayangan satu pekan.

Kabar bahagia ini di bagikan melalui sosial media dari @jumbofilm_id yang di unggah pada 6 April 2025.

Walau Tak Banyak Bermain di Musim Ini, Rezaldi Hehanusa Berharap Persib Rengkuh Trophy

“EBIH DARI 1.000.000 PENONTON sudah jadi saksi bahwa film animasi Indonesia bisa menyentuh hati semua kalangan — dari anak-anak sampai orang dewasa #JumboUntukSemua 🧡, Terima kasih untuk setiap tawa, air mata, dan tepuk tangan yang kalian bagikan setelah nonton Film JUMBO! ✨,” Tulis keterangan akun dari film Jumbo.

Ryan Adriandhy selaku sutradara bersama lebih 420 kreator Indonesia menggarap film ini selama 5 tahun lamanya. Film garapan anak bangsa ini sukses mendapatkan respon hangat dan baik dari para penonton di Indonesia.

Tak hanya itu para pengisi suara dari animasi ini juga turut menjadi sorotan. Hadirnya suara Chicco Jerikho sebagai pengisi suara dalam film ini menjadi rasa penasaran bagi para penggemar dan netizen.

Tak hanya tayang di Tanah Air saja film karya anak bangsa ini juga akan tayang di 17 negara antara lain Amerika Serikat, Rusia, Jepang, Ukraina, Latvia, Malaysia dan masih banyak lagi negara yang turut memutar film anak Bangsa ini.*




Penulis

Comments are closed.

Exit mobile version