Koran Mandala – Aktris sekaligus selebgram Jennifer Coppen tengah menjadi perbincangan publik usai membagikan momen membahagiakan di laman media sosialnya. Perempuan kelahiran 2001 itu diketahui sedang membangun hunian mewah yang ia persembahkan khusus untuk sang anak semata wayang, Kamari Sky Wassink.
Melalui akun TikTok pribadinya, @jennifer.coppen, Jennifer mengunggah sebuah video pada Kamis, 18 April 2025, yang memperlihatkan proses pembangunan rumah tersebut. Dalam video itu, tampak hunian bergaya modern dengan dominasi warna hitam, dilengkapi taman hijau yang luas dan asri.
“Aku berhasil… Setelah melewati rasa sakit, capek, stres, nangis—semuanya, aku berhasil bangun rumah untuk Kamari. A forever home,” tulis Jennifer dalam keterangan videonya.
Persib Tundukkan Bali United 2-1, Farhan : Back to Back Juara di Depan Mata
Tak hanya berbagi kebahagiaan melalui media sosial, Jennifer juga menggelar acara syukuran di rumah barunya. Ia mengundang anak-anak yatim untuk mengaji bersama sebagai bentuk rasa syukur atas tercapainya pembangunan rumah tersebut.
Rumah yang dibangun oleh Jennifer memiliki konsep arsitektur modern dengan sentuhan natural dari dedaunan dan area terbuka hijau, menjadikannya terlihat nyaman dan cocok sebagai tempat tumbuh kembang bagi sang buah hati.
Jennifer menyampaikan bahwa rumah ini merupakan persembahan spesial untuk Kamari Sky Wassink, anak laki-lakinya dari hubungan dengan Jesse James Wassink.
Unggahan tersebut mendapat banyak respons positif dari warganet dan para penggemarnya. Mereka memberikan pujian dan rasa salut atas perjuangan Jennifer sebagai ibu tunggal yang mampu mewujudkan mimpi membangun rumah untuk anaknya.***