KORANMANDALA.COM – Tanpa disadari, kita memiliki kebiasaan yang buruk saat ingin tidur untuk beristirahat.
Sebaiknya sebelum tidur, kamu harus mempersiapkan terlebih dahulu agar tidur kamu berkualitas.
Keramas di malam hari memang membuat tubuh menjadi lebih relax dari segala aktivitas melelahkan seharian.
Namun, terkadang terlalu lelah untuk menunggu rambut mengering hingga akhirnya kamu tidur dengan keadaan rambut yang basah.
Baca Juga: Cocok Dipakai Hunting, Motor Bebek Trail Honda CT125 Punya Desain Unik dan Premium
Sayangnya, meskipun tidur dengan keadaan rambut basah tidak terlihat seperti berbahaya, pasalnya hal itu akan membahayakan rambut bahkan kesehatan kulit kepala.
Ada beberapa alasan utama yang disarankan sebaiknya tidak tidur dengan keadaan rambut yang masih basah.
Pertama, hal itu membuat rambut kamu mudah rapuh dan patah. Saat tidur rambut kamu akan bergesekan langsung dengan alas tidur.
Baca Juga: Kesal dengan Nyamuk Berkeliaran karena Sering Digigit? Begini Beberapa Cara Mengatasinya
Hal itu menimbulkan gesekan yang membuat rambut kamu lebih rentan untuk patah serta kusut karena rambut akan mengering dengan sendirinya saat tidur.
Kedua, rambut yang basah juga dapat menyebabkan penumpukan bakteri atau jamur di kulit kepala.
Tidur dengan rambut basah membuat alas tidur yang kamu pakai menjadi lembab. Sehingga memungkinkan untuk jamur atau bakteri berkembang.
Baca Juga: 8 Cara Sederhana Menjaga Kesehatan Ginjal Tetap Sehat, Menurut dr Saddam Ismail
Pastikan, rambut kamu kering sebelum tidur atau sebelum ditata seperti di kuncir atau sekedar dijepit.
Karena hal ini tetap menciptakan lingkungan lembab untuk bakteri berkembang dan menimbulkan permasalahan kulit kepala seperti ketombe atau gatal.
Itulah efek untuk rambut dan kulit kepala dari tidur dengan rambut basah. Untuk mencegah efek tersebut, disarankan untuk mengeringkan rambut terlebih dahulu sebelum tidur. (osa/del)