KORANMANDALA.COM – Tampilan olahan bebek ireng Madura jika dilihat memang kurang meyakinkan.
Warna olahannya yang hitam itulah yang membuat bebek ireng Madura seperti kurang meyakinkan.
Namun terlepas dari tampilannya yang seperti itu, soal rasa jangan ditanya. Rasanya sangat nikmat dan, jujur, bisa membuat senang keluarga.
Saus Ayam Panggang Makin Enak dengan Resep dari Linda Hong Berikut
Karena itulah, bebek ireng Madura, termasuk olahan yang sangat digemari.
Sejauh diketahui, rumah makan yang menyediakan menu bebek ireng Madura, selalu dipadati pengunjung.
Ingin mencoba membuat masakan tersebut agar tidak melulu datang ke resto?
Jika ya, berikut ini dibagikan salahsatu resepnya yang dikutip dari @reystafauzia, Kamis 5 Oktober 2023.
Nikmatnya Brokoli Tofu Saus Tiram, Berikut Ini Resep dan Cara Membuat
Bahan:
– 1 ekor bebek
– 7 lbr daun jeruk
– 2 sdm gula merah (bisa diskip utk yg suka gurih)
– 1 buah kluwak, haluskan
– Air secukupnya
– Garam
TES KEPRIBADIAN : Pilih Gambar Wanita, yang Dipilih akan Ungkap Bagaimana Kamu dalam Pergaulan
– Gula
– Kaldu bubuk
Bumbu halus:
– 12 siung bawang merah
– 8 siung bawang putih
– 100 gr cabe merah
– 10 bj cabe rawit
TES KEPRIBADIAN : Pilih Ular, Ketahui Seberapa Buruk Orang Lain Bicara Soal Kamu
– 6 btr kemiri
– 1 btg serai
– Sejempol lengkuas
– 2 cm jahe
– 1,5 sdm bumbu marinasi instan
Caranya mengolah :
– Tumis bumbu halus dan daun jeruk hingga wangi, lalu masukkan bebek, tambahkan air secukupnya, gula merah, garam, gula dan kaldu bubuk.
TES KEPRIBADIAN: Pilih Planet, Ketahui Apakah Kamu Suka Melebihkan Sesuatu atau Tidak
– Masak bebek empuk dan air menyusut dgn api kecil. Jika air sudah menyusut tp bebek belum empuk, tambahkan lagi airnya.
-Angkat bebek dan tiriskan, bisa langsung digoreng atau disimpan dahulu.
-Sisa bumbu di wajan dimasak lagi lalu tambahkan kluwak, masak dengan api kecil hingga masak berubah menjadi kehitaman. Angkat.
-Setelah bebek digoreng, baluri dengan bumbu hitam tadi dan sajikan bersama lalapan.
Demikianlah resep bebek ireng Madura. Selamat mencoba! (*)