KORANMANDALA.COM – Hampir semua orang suka mengonsumsi makanan manis dan tinggi gula.
Pasalnya, makanan manis bisa meningkatkan mood dan cocok untuk dikonsumsi sebagai penutup.
Namun, tahukah Anda? Ternyata mengonsumsi terlalu banyak makanan manis dapat menimbulkan sederet bahaya dan efek samping tertentu, salah satunya menimbulkan jerawat.
Lantas, apa saja sih bahaya dan efek samping yang bisa muncul akibat terlalu banyak mengonsumsi makanan manis?
Baca Juga: Meski Ameena Jatuh Sampai Mimisan, Aurel Tak Salahkan Siapapun: Gak Ada yang Salah Guys!
1. Tekanan Darah Tinggi
Melansir laman Hello Sehat, hipertensi merupakan salah satu dari sekian banyak bahaya terlalu banyak mengonsumsi makanan manis.
Pasalnya, mengonsumi gula berlebih dapat menaikkan kadara glukosa yang menuntun ke penyakit tekanan darah tinggi dan penyakit jantung koroner.