KORANMANDALA.COM – Menstruasi atau haid adalah proses alami yang dialami oleh wanita setiap bulannya.
Selama menstruasi, wanita mungkin mengalami berbagai gejala, seperti nyeri haid, kram, perut kembung, dan perubahan suasana hati.
Salah satu gejala menstruasi yang umum adalah kelelahan. Wanita yang sedang menstruasi mungkin merasa lemas, tidak bersemangat, dan sulit untuk melakukan aktivitas sehari-hari.
Dikutip Koran Mandala dari Lloyds Pharmacy, ada beberapa penyebab kelelahan saat menstruasi, antara lain :
Baca Juga : Khusus Cewek! Inilah 3 Jenis Olahraga Terbaik saat Haid, Tetap Sehat dan Cantik Ketika Datang Bulan
- Perubahan hormonal
Selama menstruasi, kadar hormon estrogen dan progesteron menurun. Penurunan hormon ini dapat menyebabkan perubahan pada metabolisme tubuh, sehingga tubuh menjadi lebih mudah lelah.
- Perdarahan menstruasi
Perdarahan menstruasi dapat menyebabkan kehilangan darah dan zat besi. Kekurangan zat besi dapat menyebabkan anemia, yang dapat menyebabkan kelelahan.
- Stres
Stres dapat memperburuk gejala menstruasi, termasuk kelelahan.
Baca Juga : Ghaisan Haidar Tsaqib Asal Kuningan Wakili Jawa Barat di O2SN Tingkat Nasional Cabor Bulutangkis
- Ketidakseimbangan elektrolit
Kehilangan cairan dan elektrolit selama menstruasi dapat menyebabkan kelelahan.
- Penyakit tertentu
Kelelahan saat menstruasi juga dapat disebabkan oleh penyakit tertentu, seperti anemia defisiensi besi, sindrom kelelahan kronis, dan depresi.
Baca Juga : Wanita Harus Tahu, Pria yang sedang Jatuh Cinta Biasanya seperti Ini…
Haid memang dapat mengubah tingkat energi, mempengaruhi cara kita tidur, bekerja, dan bersosialisasi.
Lantas bagaimana mengatasinya? Dikutip Koran Mandala dari SB30 Health, ada beberapa cara untuk mengatasi nyeri saat haid.
– Mengkonsumsi ekstrak jahe sebesar 500 hingga 2000 mg atau mengkonsumsi air jahe pada dua sampai tiga hari awal haid. Jahe memiliki khasiat seperti ibuprofen dan asam mefenamat yang dapat meredakan nyeri pada saat haid.
Baca Juga : 6 Rahasia Kesempurnaan Wajah Wanita Jepang, Nomor 3 Manfaatkan Air Beras
– Kompres area perut yang kram dengan menggunakan handuk hangat.
– Pijat area perut, bisa menggunakan minyak aromaterapi.
– Minum teh chamomile menjadi salah satu solusi untuk meredakan nyeri haid.
– Konsumsi kayu manis. (rfa/rfa)