KORANMANDALA.COM – Komedian Yadi Sembako menceritakan kondisi kesehatannya yang menurun seusai maraknya pemberitaan tentang dirinya.
Nama Yadi Sembako terseret dalam kasus penipuan dan penggelapan terhadap pihak EO yang bekerjasama dengannya.
Ramainya pemberitaan tersebut, tampaknya membawa dampak yang besar bagi Yadi Sembako. Yadi mengaku kondisi kesehatannya sempat drop.
“Saya dapat somasi aja itu luar biasa. Saya ditayangkan pertama, saya langsung ngedrop sampe diinfus,” ucap Yadi Sembako yang dikutip dari kanal YouTube Intens Investigasi pada Kamis, 13 Oktober 2023.
Baca juga: Baru Kenalan 3 Minggu, Hanah Hanifah Menyesal Mau Diajak Menikah: Awalnya Dia Sopan
Komedian berusia 50 tahun ini mengaku hingga jatuh sakit dan akhirnya diharuskan untuk melakukan perawatan intensif.
Meski ini merupakan kejadian yang buruk baginya, Yadi mengaku tetap mengabadikan momennya yang tengah diinfus.
“Ada foto-fotonya saya diinfus. Gitu aja ada yang diabadikan, biar jadi kenang-kenangan buat saya,” ucap Yadi Sembako.
Baca juga: Cara Jitu Cegah Penyakit Hipertensi atau Tekanan Darah Tinggi, Nomor 3 Sering Disepelekan
Yadi berharap dapat mengenang momen yang pernah ia lewati melalui foto-foto yang telah diabadikan.
“Nama baik saya hancur. Bahkan ada beberapa kontrak yang dibatalkan. Efeknya yang luar biasa, orang yang melihat berpikir saya tukang tipu,” katanya.
Atas kejadian ini, Yadi Sembako mengaku banyak pekerjaan dibatalkan karena dirinya yang dikabarkan tersandung dugaan kasus penipuan dan penggelapan.
Baca juga: Kaesang Pangarep Dirujak Netizen Karena Cengengesan Saat Jawab Pertanyaan Wartawan: Lama-lama Jadi Tengil
Yadi juga menegaskan tidak ada niat sedikitpun untuk melakukan penipuan. Hanya mengikuti perintah atasannya yakni Gus Anom. (osa/ekp)