Pratama Arhan menunjukan kaus dalam bertuliskan sang istri, Azizah Salsha ketika menyumbangkan gol untuk Timnas Indonesia melawan Turkmenistan dalam Kualifikasi Piala Asia U23 2024 di Stadion Manahan, Solo pada Selasa, 12 September 2023.
KORANMANDALA.COM – Asnawi Mangkualam menyinggung selebrasi Pratama Arhan yang menyumbangkan gol untuk Tim Nasional (Timnas) Indonesia U23.
Pratama Arhan mencetak gol ke gawang Turkmenistan, lewat tandukan hasil servis umpan silang dari Rayhan Hannan di sisi kanan penyerangan Indonesia U23.
Sesudahnya, Pratama Arhan lari ke pinggir lapangan, dan melakukan selebrasi dengan menunjukkan kaus bertuliskan sang istri, Azizah Salsha yang duduk di tribun.
Dalam laga itu, Asnawi menilai Pratama Arhan tampil apik. Meski tidak berada di lapangan yang sama, Asnawi tersanjung dengan peningkatan permainan Pratama Arhan.
Baca juga: Pratama Arhan Sumbang Gol Kedua Indonesia, Selebrasinya Romantis Khusus Sang Istri Azizah Salsha
Bukan soal latihan fisik keras, ataupun pola makan teratur. Kata Asnawi Mangkualam, faktor pernikahan membuat Pratama Arhan semakin hebat.
“Habis nikah makin gacor @pratamaarhan8,” tulis Asnawi Mangkualam lewat kolom komentar Instagram @timnas.indonesia pada Selasa, 12 September 2023 malam.
Untuk diketahui, partai pamungkas Grup K antara Indonesia bersua Turkmenistan dihelat di Stadion Manahan, Solo pada Selasa, 12 September 2023.
Baca juga: Timnas Indonesia Lolos, Ini Dia Daftar Lengkap 16 Peserta Piala Asia U23 2024 di Qatar
Keluar sebagai pemenang dengan skor 2-0, Garuda Muda memastikan satu tiket tampil di putaran final Piala Asia U23 2024, bersama 15 tim lainnya.
Indonesia menjadi satu dari empat perwakilan Asia Tenggara di Piala Asia U23 2024 di Qatar yang akan bergulir pada April sampai Mei 2024.
Selain Indonesia, Vietnam, Thailand, dan Malaysia telah memastikan tempat tampil di kompetisi kelompok umur se-Asia tersebut.(*)