KORANMANDALA.COM – Penggemar BTS atau yang dikenal dengan sebutan ARMY, telah berhasil menunjukkan kekompakan mereka.
Seperti yang diketahui, kondisi Kota Gaza Palestina saat ini sedang memprihatinkan akibat serangan militer Israel.
Dalam hal ini, Army Indonesia berinisiatif melakukan aksi sosial terkait kepedulian mereka terhadap korban-korban di Palestina.
Aksi kemanusiaan dan kepedulian ARMY Indonesia disalurkan melalui Donasi Peduli Palestina yang diumumkan di media sosial Instagram @army_indonesiaa.
Baca Juga: Jersey Ronaldo Milik Bocah di Gaza Robek Imbas Rudal Israel, Cita-citanya Ingin Jadi Pesepak Bola
“Kami BTS ARMY INDONESIA bersama @humaninitiative_id dan teman baik ARMY lainnya akan membantu saudara kita di Palestina yang terdampak dalam konflik sejak beberapa minggu lalu,” tulis keterangan unggahan, Kamis 19 Oktober 2023
Seusai pertama kali dikabarkan melalui akun Instagram tersebut, penggemar BTS langsung menyerbu dan berbondong-bondong menyerbarluaskan informasi terkait penggalangan dana untuk Palestina.
Kampanye penggalangan dana bertajuk ‘BTS ARMY Indonesia Peduli Palestina’ ditujukkan mereka untuk para korban terdampak konflik di Palestina yang kini dilanda serba kesulitan.
Baca Juga: Pintu Rafah, Perbatasan Mesir dan Gaza Akhirnya Dibuka Kembali, Hanya 20 Truk yang Diizinkan Masuk
Terhitung dari 19 hingga 22 Oktober 2023, donasi yang terkumpul telah mencapai angka Rp1.021.661.414.
Organisasi kemanusiaan @humaninitiative_id terlibat menjadi mitra penyalur donasi ke Palestina yang digalang oleh ARMY Indonesia.