KORANMANDALA.COM – Pernahkah Anda memerhatikan segala sesuatu di bumi ini yang Allah Subhanahu Wa Ta’ala ciptakan dengan begitu sempurna? Sebuah gunung, misalnya.
Dalam ilmu geologi, pegunungan berperan sebagai pancang atau pasak bagi kerak bumi. Gunung yang sering kita lihat, memberikan stabilitas bagi daratan, tempat hidup manusia.
Hal tersebut berdasarkan stabilitas pegunungan terkait dengan fenomena lipatan. Adapun lipatan itu menyediakan fondasi untuk untuk relief-relief komponen pembentuk pegunungan.
Rupanya, gunung yang mampu berdiri kokoh dan berperan sebagai pasak bumi sudah terabadikan di dalam kitab umat Islam, Al Quran.
Baca Juga: Dear Kaum Muslimin, Berteman Boleh dengan Siapapun tapi Hati-hatilah dalam Memilih Sahabat
Perlulah kita memahami bahwa Allah telah mengatur semua ini dengan sebaik-baiknya. Al Quran dengan sempurna telah mendeskripsikan fenomena tersebut dalam ayatnya:
اَلَمۡ نَجۡعَلِ الۡاَرۡضَ مِهٰدًا ۙ ٦
وَّالۡجِبَالَ اَوۡتَادًا ۙ ٧
“Bukankah Kami telah menjadikan bumi itu sebagai hamparan? Dan gunung sebagai pasak?” (QS. An Naba: 6-7)
Baca Juga: Segala Sesuatu Diciptakan oleh Allah secara Berpasangan, Begitupun Tumbuhan dan Buah-buahan, Ini Ayatnya
Melansir dari buku ‘Miracles of Al Quran and As Sunnah’ karyan Dr. Zaikir Naik, 2019, halaman 32, kata ‘awtad’ dalam ayat ke 7 berarti pancang atau pasak (seperti yang biasa digunakan dalam mendirikan tenda), ini merupakan bagian dari lipatan.
Seorang penulis buku, Frank Press, dalam karyanya yang berjudul ‘Earth’, dia menggambarkan gunng berbentuk pasak, permukaan gunung yang sering kita lihat hanya sebagian kecil dari gunung itu sendiri.
Adapun, kata dia, di bagian bawah permukaan tanah, gunung tampak seperti akar yang menghujam sangat kuat. Penulis tersebut juga mengatakan bahwa pegunungan memainkan peran penting dalam menstabilkan kerak bumi.