BACA JUGA : 4 Hal Berikut Menyebabkan Kesehatan Penglihatan Anak Terganggu
“Jika kita tidak segera mengambil tindakan untuk mencegah, maka saya jamin bangsa kita ini tidak akan menjadi bangsa yang besar seperti yang pernah diimpikan oleh proklamator bangsa ini,” kata dia.
Kapan orang tua harus mengambil tindakan? Tentu sebelum anak benar-benar kecanduan gadget.
Nah sekedar informasi, berikut ini 10 ciri anak yang sudah masuk kecanduan gadget hingga harus mendapat perhatian dari orang tua, sebagaimana diutarakan Rudy NG.
1. Anak sudah tidak mau bersosialisasi lagi dengan dunia luar selain Gadget.
Anak sudah enggan pergi dengan orang tua atau berkumpul Bersama orang tua dan saudar-saudaranya. Lebih memilih dikamar dan bermain game.
2. Anak bermain Gadget selama 8-10 jam/hari.
BACA JUGA : Hindari Kecanduan Internet, China Segera Terapkan Aturan Penggunaannya untuk Anak di Bawah Umur
3. Anak kurang focus saat diajak berbicara ataupun saat di sekolah.
4. Anak suka lupa dan malas untuk mandi, makan dan lainnya. Dan banyak dari merekan sudah masuk ketahap lanjutan yaitu mempunyai badan yang kurus karena sudah tertarik untuk makan.
5. Anak mudah emosi dan suka membanting-banting barang sambil berkata kasar apalagi saat kalah dalam game.