KORANMANDALA.COM – Menurut horoskop Tiongkok, dari 12 zodiak atau shio, ada 3 yang dikenal pemberani dan suka petualnagan.
Menurut tradisi kuno Tiongkok tersbeut, keberanian mereka luar biasa dan menjadi pembeda dari shio lainnya.
Lalu, zodiak atau shio apakah itu?
Dikutip dari mdzol, berikut ini adalah tiga zodiak atau shio tersebut.
BACA JUGA : 4 Shio yang Bisa Membawa Kebahagiaan dan Rezeki bagi Keluarga
Tikus
Di posisi nomor satu yang paling berani adalah Tikus, yang lahir tahun 1936, 1948, 1960, 1972, 1984, 1996, 2008, 2020.
Menurut perhitungan Tiongkok, Tikus merupakan zodiak yang sering terburu-buru, penuh rasa ingin tahu, dan senang mencoba hal-hal baru.
Tikus menonjol karena motivasi dan kecerdasannya yang luar biasa.
BACA JUGA : Shio yang Diremehkan tetapi Bersinar dan Memiliki Masa Depan Gemilang
Mereka adalah penganut setia motto, hidup adalah pengalaman yang fana dan unik, sehingga mereka tidak pernah mau mencoba.
Mereka memanfaatkan setiap peluang yang ada, karena mereka menikmati petualangan.
Ular
Ular yang lahir tahun 1941, 1953, 1965, 1977, 1989, 2001, 2013 juga termasuk yang paling berani.
Mereka adalah jiwa yang bebas dan berani, yang selalu mencoba segala macam hal untuk menemukan apa yang benar-benar membuat mereka bahagia.
Mereka tidak takut untuk bertransformasi dan meninggalkan segala sesuatunya untuk mengubah hidup mereka. Pengalaman adalah dasar kekayaan warga Ular.
BACA JUGA : Peruntungan dan Kehidupan Tiap Shio di Tahun Naga 2024, Prediksi Peramal Terkenal dari Chili
Harimau
Di posisi ketiga ada Harimau yang lahir tahun 1938, 1950, 1962, 1974, 1986, 1998, 2010, 2022.
Warga shio ini suka merasa dihargai dan dicintai orang lain, sehingga mampu melakukan apa saja untuk dipuji dan disukai semua orang.
Mereka juga memiliki sifat kuat dan dominan yang diapresiasi oleh banyak orang, karena mereka selalu menunjukkan diri mereka dengan keberanian.
BACA JUGA : Prediksi Shio Monyet, Macan dan Anjing, Punya Uang Berlimpah Selama Desember 2023
Demikianlah. Namun harus digarisbawahi bahwa artikel ini hanya bersifat hiburan semata, serta tidak mengarahkan pembaca untuk mempercayainya. (ape)