Salah satu daya tarik utamanya adalah Bukit Beta yang luas dan ditumbuhi rumput hijau, serta keberadaan Air Terjun Simangande yang mengalir deras dari perbukitan. Desa ini menawarkan pengalaman wisata alam yang memukau.
Desa Wisata Tuktuk Siadong bukan hanya menawarkan keindahan alam, tetapi juga menyediakan berbagai aktivitas seru bagi pengunjung. Mulai dari mancing, renang, hingga menyelam.
Keunikan lainnya, desa ini dikenal sebagai “Kampung Turis” karena telah menjadi destinasi wisata bagi turis mancanegara sejak tahun 1990. Kunjungan ke desa ini tidak hanya memberikan pengalaman alam yang menarik tetapi juga menciptakan kenangan berharga bagi para pengunjung.
Kunjungan ke desa-desa wisata di sekitar Danau Toba tak hanya memberikan pengalaman alam yang memukau tetapi juga memperkaya pemahaman tentang keanekaragaman budaya yang lestari di Indonesia.- ***