KORANMANDALA.COM – Anda suka berfoto ? Ada tempat menarik di Bandung yang bisa dijadikan tempat untuk berselfie ria.
Berkunjung ke Bandung, tak lengkap tanpa mengunjungi Lembang Wonderland, tempat wisata yang menawarkan spot selfie bertema dunia fantasi warna-warni.
Objek wisata ini terletak di pusat wisata Lembang, Jalan Raya Lembang Nomor 177, Jayagiri.
Tempat ini berdekatan dengan pusat kuliner dan belanja Tahu Susu Lembang.
Akses ke lokasi cukup mudah, hanya perlu melanjutkan perjalanan sekitar 16 kilometer dari Jalan Raya Lembang.
Tiket masuknya terjangkau, yakni Rp35 ribu per orang untuk dewasa atau anak-anak. Lembang Wonderland buka setiap hari mulai jam 11.00 pagi hingga jam 20.00 malam.
Tempat ini menawarkan beberapa area tematik, seperti Magic Forest, Sweet Feel, dan Ice Cream Park.
Magic Forest adalah area hutan buatan dengan pohon-pohon dan rumah-rumah unik, terutama menarik saat malam hari dengan lampu warna-warni yang menghiasi pohon-pohonnya.
Sweet Feel merupakan area indoor yang dirancang khusus untuk anak-anak, dengan wahana mandi bola, kolam perahu, dan kolam cokelat yang pasti membuat anak-anak senang.
Ice Cream Park menampilkan taman dengan patung es krim berukuran besar yang berwarna-warni, dan pengunjung juga dapat merasakan sensasi hujan salju untuk pengalaman liburan yang lebih seru.
Inilah beberapa aktivitas menarik yang bisa dinikmati di Lembang Wonderland, Bandung.
Jangan lewatkan kesempatan untuk mengunjungi ke Lembang Wonderland jika berencana liburan ke Bandung.- ***