KORANMANDALA.COM – Berikut bacaan doa saat telinga berdenging dalam Bahasa Arab, Latin, dan Terjemahan Indonesia.
Apakah Anda pernah merasakan sensasi tidak nyaman ketika telinga Anda berdenging? Suara yang seperti lebah atau nyamuk berputar dalam gendang Anda.
Meski belum ada penjelasan pasti yang pasti tentang penyebab telinga berdenging, beberapa orang percaya bahwa ini adalah tanda orang lain membicarakan kita.
Namun, kita tidak boleh terjerumus dalam asumsi negatif. Sebaliknya, ada doa yang bisa kita baca saat mengalami fenomena tersebut.
Baca Juga :
Ayah dan Bunda Perlu Tahu, Begini Cara Memberikan Obat Tetes Telinga yang Benar kepada Si Kecil
Bacaan Doa Agar Hidup Tenang dan Bebas Masalah, Kata Buya Yahya
Cara Cegah Iritasi Telinga Seperti yang Dialami Anak Zaskia Adya Mecca
Bacaan Doa untuk Kesehatan Mental, Bahasa Arab, Latin, dan Terjemahan Indonesia
Berikut adalah bacaan yang islam.nu.or.id anjurkan untuk Anda baca saat telinga berdenging disajikan dalam Bahasa Arab, Latin, dan Terjemahan Indonesia.
Doa saat Telinga Berdenging
Arab
اَللَّهُمَّ صَلِّ وَسَلِّمْ عَلَى سَيِّدِنَا مُحَمَّدٍ وَعَلَى آلِ سَيِّدِنَا مُحَمَّدٍ ذَكَرَهُ اللهُ مَنْ ذَكَرَنِيْ بِخَيْرٍ
Latin
Allâhumma shalli ‘alâ sayyidinâ muhammadin wa ‘alâ âli sayyidinâ muhammadin, dzakarahullâhu man dzakaranî bikhairin