KORANMANDALA.COM – Belakangan ini kasus Demam Berdarah Dengue atau DBD semakin marak. Ketahui 5 jenis makanan yang dapat mencegah penyakit ini.
Menurut data yang dikumpulkan hingga tanggal 1 Maret 2024, terdapat sekitar 16.000 kasus DBD di 213 Kabupaten/Kota di Indonesia dengan 124 kematian.
Dengan meningkatnya kasus DBD, masyarakat disarankan untuk mengambil langkah-langkah pencegahan.
Salah satu caranya adalah dengan menjaga pola makan sehari-hari.
Baca Juga : Wajib Tahu! Ini Perbedaan Gejala DBD Dulu dan Sekarang
Menurut laporan dari Times of India berikut adalah beberapa jenis makanan yang dapat membantu mencegah DBD :
- Pepaya
Pepaya mengandung enzim papain dan chymopapain yang dapat membantu pencernaan dan mencegah gangguan pencernaan seperti kembung. Ekstrak pepaya juga dapat meningkatkan jumlah trombosit, sehingga baik untuk pencegahan dan pengobatan DBD.
Baca Juga : Gila, Kasus DBD di Kota Bandung Capai 2.000 Lebih Selama Tahun 2024
- Delima
Kaya akan nutrisi dan mineral penting yang memberikan energi pada tubuh. Konsumsi buah delima dapat mengurangi rasa lelah dan letih, serta menyediakan zat besi yang dibutuhkan untuk menjaga jumlah trombosit dalam darah.
- Bawang putih
Bawang Putih memiliki sifat anti-virus yang membantu mengatasi gejala seperti peradangan, demam, dan sakit tenggorokan.