KORANMANDALA.COM – Berikut ini adalah resep simpel membuat tahu jamur saus tiram yang enak dan bergizi. Sangat cocok untuk jadi teman makan nasi di kala buka puasa atau sahur di bulan Ramadhan 2024.
Tahu dan jamur adalah sumber protein yang ekonomis dan mudah diolah.
Cobalah untuk memasak tahu dan jamur secara bersamaan dengan saus tiram yang dimasak secara tumis.
Baca Juga : Resep Rawon Mamah Mertua ala Willgoz, Menu Buka Puasa Hangat Bersama Keluarga
Resep tumis tahu dan jamur dengan saus tiram ini sangat cocok sebagai menu makanan sehari-hari atau sebagai bekal untuk dibawa ke kantor yang tidak mudah basi.
Kamu juga dapat menambahkan telur ceplok pada masakan ini, yang pastinya juga akan memberikan rasa yang lezat.
Berikut ini adalah resepnya yang kami ambil dari Sajian Sedap:
Baca Juga : Muantap! Resep Es Pisang Ijo ala Johan, Takjil Manis dan Segar untuk Buka Puasa
Resep Tumis Tahu Jamur Saus Tiram
Bahan:
400 gram tahu putih, potong kotak 3×3 cm
3 siung bawang putih, haluskan
Setengah sendok teh garam
100 ml air
300 ml minyak untuk menumis
Bahan tumisan:
3 siung bawang putih, cincang halus
Setengah buah bawang bombai, iris tipis
1 buah cabai merah, iris bulat dan buang bijinya
150 gram jamur merang, potong 4 bagian
2 sendok makan saus tiram
Setengah sendok makan kecap manis
Setengah sendok teh garam