KORANMANDALA.COM – Sambal goreng kentang ati dicampur petey adalah hidangan yang sering disajikan sebagai pendamping pada perayaan Lebaran.
Makanan ini memiliki rasa pedas yang diimbangi dengan kentang, sambal, dan ati ayam. Kombinasi cita rasanya yang lezat membuatnya cocok sebagai pelengkap hidangan utama.
Opor ayam yang dimasak dengan santan dan rempah-rempah seperti kencur dan serai, sangat cocok dinikmati bersama sambal goreng kentang ati.
Gabungan dua hidangan ini akan menghasilkan rasa yang gurih dan pedas. Ketupat juga menambah kelezatan saat disantap dengan sambal goreng kentang ati.
Sambal goreng kentang ati bisa disiapkan dengan mudah, sederhana, dan cepat.
Sebelum memulai proses memasaknya, siapkan terlebih dahulu bahan-bahannya.
Berikut adalah bahan-bahan yang dibutuhkan untuk membuat sambal goreng kentang ati :
5 buah ati ayam
1 buah jeruk nipis
3 buah kentang besar atau sesuai selera
3 lembar daun salam
2 lembar daun jeruk
1 butir bawang putih
5 siung bawang merah
2 buah cabe merah keriting yang sudah diiris
2 cm lengkuas yang sudah digeprek
1 batang serai yang sudah digeprek
Garam, gula, dan kaldu bubuk secukupnya
Minyak goreng secukupnya
Air putih
Selain itu, beberapa bahan lain perlu dihaluskan, yaitu:
10 buah cabe merah keriting
3 buah cabe rawit merah besar
5 siung bawang merah
5 siung bawang putih
3 buah kemiri yang sudah dibakar atau digoreng