KORANMANDALA.COM – Pertambahan berat badan tidak selalu disebabkan oleh apa yang dimakan. Ada berbagai faktor lain yang tidak terduga yang dapat mempengaruhi metabolisme dan berat badan.
Memahami faktor-faktor tersebut bisa membantu mengelola berat badan lebih efektif.
Penyebab Lain Pertambahan Berat Badan
1. Stres
Ketika stres, tubuh memproduksi hormon kortisol yang meningkatkan nafsu makan. Hal ini sering kali membuat Anda makan lebih banyak untuk menenangkan diri.
2. Kurang Tidur
Kurang tidur dapat menyebabkan peningkatan hormon yang merangsang rasa lapar dan nafsu makan. Tidur larut malam juga meningkatkan peluang mengonsumsi makanan ringan di malam hari, menambah kalori dalam tubuh. Selain itu, kurang tidur membuat Anda cenderung memilih makanan tidak sehat.
3. Konsumsi Obat-Obatan Tertentu
Beberapa obat dapat menyebabkan pertambahan berat badan, seperti:
Antidepresan: Selain menyebabkan depresi yang membuat penderitanya kurang aktif, obat antidepresan juga dapat meningkatkan berat badan.
Steroid: Obat anti-inflamasi non-steroid (OAINS) seperti prednisolon dapat meningkatkan nafsu makan dan menyebabkan perubahan lemak di tubuh.
Obat Lain: Beberapa obat untuk migrain, tekanan darah tinggi, diabetes, dan kejang dapat meningkatkan berat badan. Obat kontrasepsi tertentu juga mungkin berpengaruh, meski masih perlu diteliti lebih lanjut.
4. Penyakit Tertentu
Beberapa kondisi medis dapat mempengaruhi hormon dan menyebabkan kegemukan, seperti:
Hipotiroidisme: Tubuh tidak memproduksi hormon tiroid yang cukup, memperlambat metabolisme dan menyebabkan pertambahan berat badan.