Totok wajah umumnya tidak berbahaya jika dilakukan dengan lembut. Namun, setelah ditotok, sebagian orang mungkin merasa pusing, nyeri, atau memar setelah totok wajah.
Totok wajah tidak boleh dilakukan pada luka terbuka, memar, atau area wajah yang bengkak.
Selain itu, orang yang sedang hamil, menderita osteoporosis, patah tulang di wajah, kanker, gangguan pembekuan darah, penyakit jantung, diabetes, dan tekanan darah tinggi harus berkonsultasi dengan dokter sebelum mencoba totok wajah.
Penting untuk memastikan totok wajah dilakukan oleh terapis bersertifikat dan berpengalaman. Jika mengalami pusing, nyeri, atau memar yang tidak membaik setelah totok wajah, segera konsultasikan ke dokter untuk mendapatkan penanganan yang tepat.- ***