KoranMandala.com – Sereh, dikenal sebagai Cymbopogon citratus, adalah rempah aromatik yang sering digunakan dalam masakan dan teh herbal. Selain untuk bumbu dapur, manfaat sereh untuk kesehatan sangat beragam.
Berikut adalah manfaat sereh;
Mencegah Gigi Berlubang: Manfaat sereh untuk kesehatan gigi di antaranya karena sifat antimikroba sereh efektif melawan bakteri Streptococcus mutans yang menyebabkan kerusakan gigi.
Meredakan Diare: Sereh memiliki sifat antibakteri yang mampu melawan bakteri Escherichia coli penyebab diare, sekaligus memperlambat pergerakan usus.
Mengatasi Tukak Lambung: Minyak esensial sereh melindungi lapisan lambung dari kerusakan akibat aspirin, yang sering menyebabkan tukak lambung.
Meredakan Sakit Kepala dan Migrain: Kandungan eugenol dalam sereh memiliki efek mirip aspirin, membantu meredakan sakit kepala dan migrain.
Mengatasi Infeksi Jamur: Sereh efektif melawan jamur penyebab infeksi kulit seperti kurap dan kutu air.
Menurunkan Tekanan Darah: Kandungan kalium dan antioksidan saponin dalam sereh membantu melebarkan pembuluh darah dan mengurangi tekanan darah tinggi.
Menurunkan Kolesterol: Mengonsumsi ekstrak sereh selama 7 hari dapat menurunkan kadar kolesterol tinggi, faktor risiko serangan jantung dan stroke.
Mencegah Penyumbatan Jantung: Antioksidan quercetin dalam sereh melawan radikal bebas dan mencegah peradangan, yang bisa menyebabkan penyumbatan pembuluh darah di jantung.
Mengatasi Rheumatoid Arthritis: Mengoleskan minyak sereh pada area nyeri dapat meredakan nyeri akibat rheumatoid arthritis setelah penggunaan selama 30 hari.
Mengatasi Kecemasan: Menghirup minyak sereh dapat mengurangi stres dan gejala kecemasan, membuat tubuh lebih rileks.
Menurunkan Risiko Kanker: Kandungan sitral dalam sereh dapat menghambat pertumbuhan sel kanker tertentu dan meningkatkan daya tahan tubuh.
Aturan Konsumsi Sereh
Mengonsumsi sereh dalam bentuk teh tidak lebih dari 1 cangkir per hari. Penggunaan minyak sereh sebagai minyak oles harus dicampur dengan minyak pelarut seperti minyak kelapa atau minyak jojoba untuk mencegah iritasi.
Jangan mengoleskan minyak sereh pada luka dan hindari menghirupnya langsung. Gunakan kain atau diffuser sebagai aromaterapi.
Meskipun sereh menawarkan banyak manfaat, tidak dianjurkan menggantikan pengobatan medis dengan sereh.
Konsultasikan dengan dokter jika ingin menggunakan sereh sebagai pengobatan pendamping.- ***