KoranMandala.com -Bencana tanah longsor di Cisarua, Kabupaten Bogor, menelan satu korban jiwa dan menghancurkan harta benda warga.
Musibah banjir bandang terjadi Minggu (2/3/2025) pukul 13.30 WIB hingga malam hari. Hujan lebat menyebabkan tanah longsor, jembatan ambruk, dan banjir bandang.
Satu warga terbawa arus saat banjir bandang terjadi. Tim gabungan akhirnya menemukan jasad korban yang hanyut.
Kabid Humas Polda Jabar, Kombes Jules Abraham, mengatakan pihaknya mengirim Polwan Polres Bogor untuk membantu warga terdampak.
Polwan ditugaskan memberikan pendampingan psikologis kepada warga terdampak, terutama anak-anak di pengungsian.
“Kami telah mendirikan posko bersama Pemkab Bogor. Polwan membantu menghibur anak-anak dan orang tua,” ujar Jules, Rabu 5 Maret 2025.
Jules menyebut, warga sangat terhibur dengan kehadiran Polwan. Mereka juga mendapat bantuan kebutuhan sandang dan pangan.