Koran Mandala -Jabatan Kapolda Jabar berpindah tangan dari Irjen Akhmad Wiyagus ke Irjen Rudi Setiawan yang merupakan Deputi Penindakan KPK sejak 6 November 2023. Sedangkan Irjen Akhmad Wiyahus promosi sebagai Asisten Utama Operasi Kapolri atau Astamaops.
Akhmad Wiyagus melepas jabatannya sebagai Kapolda Jawa Barat yang sudah dia emban sejak Maret 2023. Akhmad Wiyagus saat itu menggantikan Irjen Suntana. Berdasarkan surat telegram Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo ST/688/IV/KEP./288 tertanggal 13 April 2025 yang ditandatangani As SDM Polri Irjen Anwar.
Akhmad Wiyagus putra Jabar yang lahir di Tasikmalaya pada 23 September 1967. Wiyagus berlatarbelakang reserse, dan lulusan Akpol 1989. Sejumlah jabatan strategis pernah dijabatnya, seperti pernah bertugas di KPK sebagai Direk Pengaduan Masyarakat.
Polda Jabar Lakukan Olah TKP Ulang Kasus Dokter Cabul RSHS Bandung
Wiyagus juga pernah beberapa kali menjadi Kapolda, seperti Kapolda Lampung 2022, Wakapolda Jabar 2019, Kapolsek Margacinta dan Kapolsek Regol 1996, serta Kapolres Sumedang pada 2008.
Akhmad Wiyagus juga sempat terpilih sebagai penerima Hoegeng Award 2022 dalam kategori polisi berintegritas. Berikut riwayat pendidikannya:
1. Akpol 1988
2. PTIK
3. SESPIM
4. Lemhanas 2017
Berikut sejumlah jabatan yang pernah diemban Akhmad Wiyagus:
1. Direktur Pengaduan Masyarakat KPK
2. Kapolres Sumedang 2008
3. Kanit II Dit III/Tipidkor Bareskrim Polri 2010
4. Kasubdit II Dittipidkor Bareskrim Polri 2011
5. Wadirtipidkor Bareskrim Polri 2013
6. Dirtipidkor Bareskrim Polri 2014
7. Wakapolda Maluku 2018
8. Wakapolda Jabar 2019
9. Kapolda Gorontalo 2020
10. Kapolda Lampung 2022
11. Kapolda Jabar 2023
Akhmad Wiyagus pun mendapatkan tiga gelar kehormatan, yakni Satyalencana Pengabdian 8 tahun, Satyalencana Pengabdian 16 tahun, dan Satyalencana Dwidya Sistha.