KORANMANDALA.COM – Presiden RI Joko Widodo memanggil Ketua Umum Partai Nasdem Surya Paloh ke Istana Kepresidenan pada Minggu 18 Februari 2024.
Bendahara Umum Partai NasDem, Ahmad Sahroni, mengonfirmasi bahwa Ketua Umumnya, Surya Paloh, akan bertemu dengan Presiden Joko Widodo atau Jokowi.
Sahroni menyatakan bahwa pertemuan tersebut memang akan terjadi. Namun, dia belum mengetahui topik pembicaraannya, termasuk apakah akan ada pembicaraan mengenai ajakan koalisi pasca Pilpres 2024.
Surya Paloh sebelumnya telah bertemu dengan Anies Baswedan, calon presiden nomor urut 1, untuk membahas fakta-fakta terkait Pemilu. Dia juga berencana untuk berkomunikasi dengan Megawati Soekarnoputri, Ketua Umum Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan, untuk membahas perkembangan Pilpres 2024.
Sahroni memastikan bahwa Surya Paloh akan menghadiri pertemuan tersebut sendiri, tanpa didampingi oleh anggota lain dari pimpinan partai NasDem.- ***