KORANMANDALA.COM – Siapa di sini yang memiliki mata panda? Kondisi ini ditandai dengan adanya lingkaran hitam atau kantung mata yang berwarna gelap.
Seperti kita ketahui, bahwasanya adanya mata panda dapat mengurangi kepercayaan diri.
Oleh karena itu, dr Saddam Ismail memaparkan cara mengatasi mata panda secara alami, sebagai berikut.
Dilansir Koran Mandala dari YouTube dr Saddam Ismail berikut cara mengatasi mata panda secara alami.
1. Kompres dengan Air Dingin
Baca Juga: Waspada! Terlihat Jelas dari Kulit, Berikut 6 Ciri Seseorang Terinfeksi HIV, Simak Penjelasan dr Saddam Ismail
Kompres menggunakan air dingin dijamin ampuh dalam upaya mengatasi mata yang bengkak dan meredakan pembuluh darah.
Caranya cukup sederhana kompres menggunakan air dingin untuk mengatasi mata panda, yaitu menggunakan handuk basah ke dalam air dingin.
2. Hindari Begadang
Kekurangan tidur dapat menyebabkan mata panda. Pastikan Anda istirahat secara cukup setiap malam, minimal 6 hingga 8 jam.
Baca Juga: Apa Penyebab Asam Urat di Tangan? Kenali Gejala dan Cara Mengatasi, Menurut dr Saddam Ismail
3. Tidur dengan Posisi Nyaman
Menggunakan bantal dan kasur yang nyaman memastikan tidur agar tetap terjaga dari berbagai gangguan.
4. Kantong Teh Hitam atau Hijau
Teh hitam atau hijau mengandung antioksidan yang baik untuk perawatan kulit. Caranya celupkan kantong teh dalam air panas hingga 5 menit.
Kemudian kantong teh dinginkan ke dalam kulkas, lalu tempelkan ke area di bawah mata Anda.