KORANMANDALA.COM –  Menurut sejumlah pakar shio Tionghoa, di Tahun Naga 2024 mendatang, ada 4 shio yang diprediksi memiliki hoki atau peruntungan yang baik.

Keempat shio tersebut, disebut-sebut sudah berhasil melewati masa ciong yang cukup menyulitkan mereka di tahun kelinci 2023 yang akan segera berakhir.

Shio apa saja yang empat tersebut?

Sebelumnya perlu dijelaskan bahwa Tahun Naga 2024 baru akan dimulai pada Sabtu 10 Pebruari 2024, tepat pada perayaan Imlek 2024.

BACA JUGA: Ganjar Pranowo – Mahfud MD Menurut Shio, Monyet Pemimpin dan Ayam yang Perfeksionis

Untuk saat ini hingga Sabtu 10 Pebruari 2024, menurut perhitungan Tiongkok, masih berada di Tahun Kelinci.

Setelah Imlek 2024, barulah tahun China masuk ke Tahun Naga yang juga dikenal dengan sebutan Naga Kayu atau Naga Hijau.

Pakar shio cukup optimis memandang tahun Naga 2024.

Mereka menyebut, tahun 2024, merupakan tahun kebangkitan setelah dunia termasuk Indonesia dihantam pandemi yang menguras air mata karena banyak yang meninggal dunia.

BACA JUGAAnies Baswedan dan Muhaimin Iskandar Menurut Shio, Perpaduan Jago Debat, Periang dan Bersifat Playboy

Ekonomi dunia, secara umum disebutkan akan membaik, namun ancaman perang besar tetap membayangi efek dari perseteruan Hamas dan Israel.

Khusus untuk empat warga shio berikut, bahkan boleh tersenyum, karena Tahun Naga 2024 adalah tahun hoki dan keberuntungan bagi mereka.

Adapun 4 shio tersebut adalah sebagai berikut:

-Shio Macan, kelahiran tahun 1950, 1962, 1974, 1998, dan 2010;

-Shio Ular, kelahiran 1953, 1965, 1977, 2001, dan 2013;

BACA JUGA: Kelinci, Shio Prabowo-Gibran, Kurang Baik di Tahun 2024, tapi Ada Bintang Keberuntungan, Apa Itu?-Shio Monyet, kelahiran 1956, 1968, 1980, 1992, 2004 dan 2016;

-Shio Babi, kelahiran 1959, 1971, 1983, 1995, 2007 dan 2019.

Dikutip dari beberapa sumber, mereka yang lahir di tahun tersebut, diprediksi akan hidup makmur.

Semua yang direncanakan dalam berbagai hal,  seperti karir, ekonomi dan yang lainnya akan terealisasi dengan mudah.

Tapi tentu semuanya akan berjalan dengan baik, jika tetap bekerja keras dan berdoa. (ape)

Sumber:

Editor: Aam Permana

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel
Exit mobile version