Koran Mandala -Link live streaming Venezia vs Napoli, pertarungan Kapten Timnas Indonesia sebelum gabung Garuda di Sydney.
Laga Venezia vs Napoli akan berlangsung di Pier Luigi Penzo Stadium, Minggu 16 Maret 2025 Pukul 18.30 WIB.
Pertandingan ini akan menjadi pertandingan pamungkas, Jay Idzes sebelum bergabung dengan Timnas Indonesia di Australia.
3 Pemain Asing Persib Bandung Yang Kontraknya Segera Habis di Musim Ini, Siapa Saja ?
Dalam laga kali ini, Venezia masih mencari kemenangan demi keluar dari zona merah serie A Italia.
Walau begitu, tak akan berjalan mudah, lantaran Napoli berada di papan atas klasemen sementara dan berpotensi merebut posisi pertama klasemen serie A.
Hingga saat ini, Jay Idzes cs baru mendapatkan tiga kemenangan sepanjang Serie A musim ini berlangsung.
Tetapi, di balik terperosoknya Venezia, sang Kapten Jay Idzes tetap menunjukan kelasnya dan banyak mencuri perhatian klub lain yang berusaha merayunya.
Romelu Lukaku Jadi Tantangan Sebelum Bertolak ke Australia
Bagi Jay Idzes Romelu Lukaku yang merupakan striker dari Napoli adalah pemain yang kuat dan pintar menggunakan tubunya.
“Bagi saya tantangan terberat adalah Romelu Lukaku, karena dia sangat besar. Dia pemain kuat dan pintar menggunakan tubuhnya dengan baik” Kata Jay Idzes.