KORANMANDALA.COM – Persib Bandung akan melawat ke Stadion Gelora Bung Tomo (GBT), markas milik Persebaya Surabaya pada Sabtu, 7 Oktober 2023 pukul 15.00 WIB.
Pertandingan lanjutan Liga 1 2023-2024 ini, menyajikan pertemuan klasik antara dua raksasa asal Jawa Barat dan Jawa Timur.
Sebelumnya, Maung Bandung telah memetik hasil maksimal kontra Persita Tangerang. Menang lima gol tanpa balas, tiga gol atau hattick dicatatkan oleh David da Silva (DDS).
DDS sempat kesulitan mencetak gol di beberapa laga Liga 1 2023-2024. Gol ke gawang Persija beberapa pekan lalu, mengembalikan ketajaman DDS.
Baca Juga: Pelatih Persib Bojan Hodak Akan Tutup Ruang 2 Pemain Persebaya
Kemudian, DDS mencetak tiga gol ke gawang Persita. Pelatih Si Biru, Bojan Hodak berharap magis penyerang asal Brasil itu terulang dalam laga kontra Persebaya.
Sementara sang lawan, Persebaya hanya mengemas satu poin dari pertandingan terakhir melawan Dewa United, sekaligus kartu merah Arief Catur.
Akibatnya, Arief Catur tidak dapat memperkuat kesebelasan berjuluk Bajul Ijo melawan tim asuhan Bojan Hodak, karena mesti menghabiskan masa hukuman kartu merah.
Baca Juga: Persib vs Persebaya, Bojan Hodak Waspadai Bruno Moreira
Padahal, Persebaya menargetkan poin penuh setelah berhapadapan dengan Marc Klok cs. Hasil itu bisa membawa The Green Force ke papan atas klasemen.