KoranMandala.com – Poco Indonesia resmi meluncurkan smartphone entry-level terbarunya, Poco M6, dengan harga terjangkau, smartphone ini menawarkan berbagai fitur menarik.
Jika Anda mencari smartphone dengan desain premium dan fitur mumpuni di kelas entry-level, Poco M6 bisa menjadi pilihan yang menarik untuk dipertimbangkan.
Poco M6 juga hadir sebagai solusi bagi Anda yang membutuhkan smartphone stylish dengan performa andal namun tetap hemat di kantong.
Baca juga: Review Lengkap dan Spesifikasi Advance One PC: PC All-in-One Murah dengan Performa Handal
Namun sebelum menentukan pilihan, alangkah baiknya jika Anda mengetahui lebih lanjut kelebihan dan kekurangan saat menggunakan smartphone Poco M6.
Berikut ini adalah ulasan mengenai kelebihan dan kekurangan Poco M6.
- Kelebihan Poco M6
Desain Menawan Poco M6 hadir dengan desain dual-tone yang stylish dan bahan kaca pada bagian belakang yang memberikan kesan premium.
Smartphone ini tersedia dalam tiga warna menarik diantaranya hitam, ungu, dan perak yang dapat disesuaikan dengan seleran pengguna.
Kamera Andalan Menggunakan sensor Samsung HM6, kamera utama Poco M6 memiliki resolusi 108 MP, sedangkan kamera makro beresolusi 2 MP.
Kamera depan beresolusi 13 MP sudah cukup baik untuk kebutuhan selfie untuk mengabadikan momen sehari-hari.
Layar Mulus Poco M6 dilengkapi layar IPS LCD 6,79 inci dengan resolusi Full HD+ dan refresh rate 90 Hz.
Layar ini juga mendukung kecerahan hingga 550 nit, cocok untuk penggunaan di luar ruangan.