KORANMANDALA.COM – Presiden RI, Joko Widodo (Jokowi) mengimbau kepada seluruh masyarakat Indonesia agar tak salah memilih pemimpin.
Lebih lanjut, Jokowi juga membeberkan kriteria pemimpin yang cocok untuk Indonesia dan pemimpin yang tak boleh dipilih oleh masyarakat.
Menjelang Pemilu 2024. seluruh masyarakat Indonesia diharuskan memilih pemimpin yang dibutuhkan oleh RI.
“Hati-hati memilih pemimpin, tantangan ke depan itu bukan semakin ringan, tapi semakin berat. Karena dunia yang sedang tidak baik-baik saja,” ujar Jokowi.
Baca Juga: Terungkap! Ini Catatan Anak yang Ditemukan Tinggal Kerangka dengan Sang Ibu di Depok: Saya Capek…
Menurut Jokowi, Indonesia saat ini sedang membutuhkan pemimpin dengan kriteria yang memiliki keberanian dan nyali yang kuat.
“Dibutuhkan pemimpin yang memiliki keberanian, dibutuhkan pemimpin yang memiliki nyalu,” sambungnya.
Jangan sampai pemimpin Indonesia nantinya akan ciut ketika digertak oleh negara lain.
Baca Juga: Ternyata! Ini Manfaat Konsumsi Petai untuk Kesehatan Tubuh, Tidak Sekedar Nikmat, Ini Kata dr Saddam Ismail
“Jangan digertak negara lain sudah langsung ciut. Jangan kita digugat misalnya oleh Uni Eropa, WTO, kita jadi grogi,” katanya.
Jokowi menilai jika menjadi pemimpin itu harus berani mengambil risiko.
“Jadi pemimpin harus berani mengambil risiko. Itu pemimpin yang betul,” ujarnya.
Baca Juga: Suka Makan? Ikuti 5 Tips Ini Agar Berat Badan Tetap Ideal, No 5 Gampang Banget
Selain itu, Jokowi juga meminta untuk tidak memilih pemimpin yang hanya mau enaknya saja.
“Tidak boleh negara sebesar Indonesia memilih pemimpin yang dapat ciut nyalinya, digertak negara besar manapubn. Setuju?,” ucapnya.
“Jangan hanya cari selamat, cari enak, menikmati enaknya duduk di istana, tidur di istana,” terangnya. (sap/sap)