KORANMANDALA.COM – Ada banyak cara yang bisa kita lakukan untuk bisa mengolah sampah dengan bijak, agar tidak berakhir menumpuk di tempat pembuangan akhir sampah (TPS).
Adalah Klub belajar Education Club’s Impact (ECI) di Desa Cipanjalu Kabupaten Bandung yang mengajak anak-anak memilah sampah dengan cara yang asik.
Ya, cukup membawa sampah yang sudah dipilah anak- anak sudah bisa ikut kelas gratis, belajar bareng ECI.
Hal itu disampaikan co-founder ECI sekaligus pendiri Plastavfall, Bea Bethari, pada Rabu 11 Oktober 2023.
Baca Juga: Marsiah Kembali Berulah, Buang Sampah Sambil Joget-joget lalu Meludah
“ECI ini hasil kolaborasi dari Plastavfall yang merupakan komunitas sosial di bidang lingkungan, khususnya di bidang persampahan dan Hope Team Indonesia,” kata Bea.
Bea, membuka kelas ECI di Desa Cipanjalu, lantaran tidak ada TPS, sehingga masih banyak warganya yang membakar sampah.
“Jadi masyarakat kalau enggak dibakar dibuang ke lembah atau dia bawa ke TPS Ujungberung,” kata Bea.
Baca Juga: Masriah Belum Jera: Buang Sampah ke Rumah Tetangganya di Sidoarjo, Lalu Berjoget
“Selain program bank sampah, kita ingin melibatkan anak-anak untuk mau memilah sampah di rumah, akhirnya kita buat ECI ini , anak-anak setor sampah baru belajar,” jelas Bea.
Tahun 2019 klub belajar ini membuka kelas bahasa inggris, tahun 2023 ECI mengajarkan lebih banyak mata pelajaran yang lebih beragam.
Mulai dari budi pekerti, mengaji, menggambar dan materi yang khusus yang membahas sampah itu sendiri.