KORANMANDALA.COM – Apel Gelar Pasukan Operasi Lilin Lodaya 2023 merupakan bentuk pengecekan akhir kesiapan personel, maupun sarana dan prasarana yang digunakan selama pelaksanaan operasi.
Sehingga diharapkan seluruh kegiatan pengamanan perayaan Natal 2023 serta tahun baru 2024 (Nataru) dapat berjalan optimal.
Hal itu dikatakan Kapolri Jendral Polisi Listyo Sigit Prabowo saat Apel Gelar Pasukan Operadi Lilin Lodaya 2023 menjelang Perayaan Natal dan Tahun (Nataru) di Jakarta Kamis 21 Desember 2023.
“Pengamanan Nataru merupakan tugas rutin yang harus kita pastikan berjalan dengan aman, nyaman dan lancar, sebagaimana penekanan Presiden Joko Widodo, bahwa Natal dan Tahun Baru ini agenda rutin tiap tahun. Tetapi harus tetap direncanakan dan dipersiapkan, terutama berkaitan dengan transportasi, pasokan dan distribusi bahan pokok,” papar Listyo.
Momentum Nataru lanjut Kapolri Listyo, telah menjadi bagian tradisi masyarakat Indonesia yang berimplikasi terhadap meningkatnya mobilitas masyarakat.
Berdasar survei Kementrian Perhubungan RI, potensi pergerakan masyarakat pada Natal 2023 dan Tahun Baru 2024 diperkirakan mencapai 107, 63 juta orang, meningkat 143,65 % atau 63,46 juta orang dibandingkan tahun sebelumnya.
Perayaan Nataru tahun ini, papar Listyo, bertepatan dengan masa kampanye Pemilu 2024, sehingga memiliki potensi kerawanan yang lebih tinggi.
Lebih lanjut Kapolri Listyo Sigit Prabowo menegaskan, masalah keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas) harus lebih ditingkatkan agar tercipta suasana yang kondusif.- *** wawan jr