KORANMANDALA.COM – Tanggal 4 Januari 2024 memperingati apa? Ada Hari Braille Sedunia, simak sejarah singkat di sini, sebagai berikut.
Hari Braille Sedunia ditetapkan untuk menghormati Louis Braille, pencipta sistem tulisan Braille yang digunakan tunanetra untuk komunikasi.
Ia lahir di Coupvray, Prancis, pada 4 Januari 1809. Braille mengalami kecelakaan yang menyebabkan kebutaan pada usia 3 tahun.
Oleh karena itu, simak di bawah ini sejarah singkat peringatan Hari Braille Sedunia yang jatuh pada Kamis, 4 Januari 2024.
Baca Juga : Tanggal 3 Januari 2024 Memperingati Apa? Ada Hari Amal Bakti
Sejarah Hari Braille Sedunia
Louis Braille menemukan sistem tulisan Braille yang didasarkan pada sistem tulisan militer Prancis ketika ia berusia 15 tahun.
Sistem tulisan ini menggunakan titik-titik timbul untuk mewakili huruf, angka, dan tanda baca yang menyebar ke seluruh dunia.
Setelah itu, sistem ini telah memungkinkan penyandang tunanetra untuk membaca, menulis, dan belajar dengan lebih mudah.
Oleh karena itu, Hari Braille Sedunia diperingati untuk meningkatkan kesadaran tentang pentingnya pendidikan dan informasi bagi penyandang tunanetra.