KORANMANDALA.COM – Ratusan calon anggota legislatif (caleg) dari Daerah pemilihan (dapil) Jawa Barat VIII (Cirebon Raya dan Kabupaten Indramayu) raih suara terbanyak rekapitulasi hasil hitung sementara KPU. Namun, Siapakah diantara mereka yang akan duduk di kursi empuk di senayan?
Sebanyak 153 calon anggota DPR RI dari dapil Jawa Barat VIII bersaing merebut suara rakyat pada Pemilu 2024 yang berlangsung pada Rabu 14 Februari 2025 lalu. Kini hasil penghitungan suara sedang berjalan secara bertahap dilakukan Komisi Pemilihan Umum (KPU).
Berdasarkan data Komisi KPU Republik Indonesia, untuk dapil Jawa Barat VIII kuota yang ditentukan yakni sebanyak 9 kursi.
Data yang masuk hingga hari ini pukul 18.30, sudah 56,56 persen dari 7.511 tempat pemungutan suara (TPS). Sementara jumlah TPS di dapil ini ada sebanyak 13.280.
Lantas siapa saja yang berpeluang melenggang ke senayan menjadi perwakilan anggota DPR RI Dapil Jawa Barat VIII?
Berikut daftar calon anggota DPR RI dari dapil Jawa Barat VIII yang memperoleh suara terbanyak sementara berdasarkan data di situs resmi KPU:
1. . Prof. Dr. Ir. H. Rokhmin Dahuri, M.S. dari PDI Perjuangan memperoleh 41.076 suara
2. H. Daniel Mutaqien Syafiuddin, S.T. dari Partai Golkar dengan 38.927 suara
3. Dave Akbarshah Firkarno, M.E. dari Partai Golkar dengan 36.909 suara