KORANMANDALA.COM – Pemerintah Provinsi Jawa Barat (Pemprov Jabar) bersama Dinas Perhubungan Jawa Barat (Dishub Jabar) kembali mengadakan program mudik gratis Lebaran 2024 dengan jumlah tempat yang terbatas sejak 10 Maret 2024. 

Seperti tahun-tahun sebelumnya, Dishub Jabar menyediakan kesempatan bagi warga Jawa Barat untuk mengambil bagian dalam program mudik gratis Lebaran 2024. 

Program ini ditujukan khusus untuk warga Jawa Barat yang ingin pulang kampung saat perayaan Idul Fitri 2024.

“Program tahunan dari Pemprov Jabar kini hadir kembali untuk membantu Wargi Jabar yang ingin melakukan kegiatan Mudik menjelang Hari Raya Idul Fitri,” tulis Dishub Jabar pada akun Instagram resminya @dishubjabar.

Baca Juga : Pj Gubernur Jawa Barat Pastikan Bandara BIJB Siap Digunakan Arus Mudik Lebaran

Total ada 54 armada bus yang telah disiapkan. Armada tersebut siap mengangkut warga ke berbagai tujuan di beberapa kabupaten/kota di Jawa Barat, Jawa Tengah, dan Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY). 

Rute Mudik Gratis 

Tujuan Mudik Gratis Lebaran 2024 Dishub Jabar

Bogor (Cileungsi) – Yogyakarta

Depok (Jatijajar) – Yogyakarta

Depok (Jatijajar) – Solo

Bandung (Cicaheum) – Yogyakarta

Bandung (Cicaheum) – Solo

Bandung (LW Panjang) – Cilegon

Bandung (Cicaheum) – Tasikmalaya

Bandung (LW Panjang) – Sukabumi

Bandung (Cicaheum) – Pangandaran

Yogyakarta – Bandung (Cicaheum)

Yogyakarta – Kuningan

Kuota yang disediakan Dishub Jabar untuk mudik gratis 2024 sangat terbatas, yakni hanya 3000 kursi.

Bahkan, ada juga bus yang berangkat dari Jogja menuju Bandung.

Lantas bagaimana caranya? Simak di sini. 

Syarat dan Ketentuan Mudik Gratis 2024 Bersama Dishub Jabar

– Warga Negara Indonesia

1 2



Penulis

Comments are closed.

Exit mobile version