KORANMANDALA,COM – Masyarakat yang mudik menggunakan kendaraan listrik dipastikan aman karena ketersediaan stasiun pengisian kendaraan listrik umum (SPKLU) kini semakin banyak.
Hal itu disampaikan Manager PLN UP3 Karawang, Imam Ahmadi dalam keterangannya pada Kamis 4 April 2024.
Menurutnya, tersedia cukup banyak stasiun pengisian kendaraan listrik (SPKLU) untuk memenuhi permintaan yang meningkat dari pengendara mobil listrik selama musim mudik Lebaran tahun 2024.
“Pada musim mudik Lebaran tahun ini, PT PLN (Persero) UID Jabar menambah lebih dari 50 unit baru SPKLU di rest area sepanjang Tol Jakarta-Cikampek, Jalan Tol Purbaleunyi, dan Jalan Tol Cipali Kanci,” katanya, Kamis 4 April 2024.
PLN UP3 Karawang baru-baru ini meresmikan tiga stasiun pengisian kendaraan listrik (SPKLU) di rest area Tol Jakarta-Cikampek pada Rabu 3 April 2024.
Imam menyatakan bahwa dengan penambahan ini, Karawang kini memiliki 16 unit SPKLU di delapan lokasi yang berbeda, termasuk di dalam dan di luar rest area Tol Jakarta-Cikampek.
Selain tiga rest area tersebut, terdapat lima unit SPKLU di luar Tol Jakarta-Cikampek, seperti di kantor PLN UP3 Karawang, ULP Karawang Kota, ULP Cikampek, Kawasan Grand Taruma, dan Resinda Park Mall.
Imam menegaskan bahwa peningkatan jumlah SPKLU tersebut bertujuan untuk memastikan kenyamanan bagi pemudik yang menggunakan kendaraan listrik dan sejalan dengan upaya PLN untuk mendukung program pemerintah menuju Net Zero Emission pada tahun 2060.
Agus Kurnia, Kepala Dinas Perhubungan Karawang, menyambut baik langkah PLN dalam menambahkan SPKLU di wilayahnya dan berharap masyarakat dapat memanfaatkannya dengan baik untuk mudik yang aman dan nyaman.
Pihaknya juga mengapresiasi PLN UP3 Karawang karena telah memberikan jumlah SPKLU terbanyak di Jawa Barat dengan total 16 unit yang tersebar di tiga rest area dan lokasi perkotaan.- ***