KORANMANDALA.COM – Ketua Konfederasi Serikat Pekerja Seluruh Indonesia (KSPSI) Jawa Barat Roy Jinto menyebutkan memperingati May Day tahun 2024, seluruh buruh akan difokuskan di Jakarta.
Akan ada ratusan ribu buruh yang tergabung dalam beberapa serikat pekerja yang akan menggelar aksi di depan gedung DPR RI dan Istana Negara.
“Untuk tahun ini kenapa kita fokus di Jakarta karena isu yang akan kita suarakan mengenai UU Cipta kerja dan Omnibuslaw untuk segera dicabut,” kata Roy Jinto saat dikonfirmasi Kamis 25 April 2024.
Dia juga menyebutkan untuk SPSI sendiri akan mengirimkan sedikitnya 5000 buruh, di acara May Day tahun ini ke Jakarta.
“Total yang akan berangkat dari Jawa Barat sendiri saya kurang tau, tapi untuk SPSI kita akan kirimkan 5000 anggota,” ucapnya.
Dia berharap dengan datangnya ratusan ribu buruh ini bisa mencabut UU Cipta kerja yang bisa merugikan buruh.
“Dari hasil koordinasi, jadi nanti tanggal 1 Mei itu buruh dari DKI, Banten dan Jawa Barat akan berkumpul di Jakarta, sedang untuk wilayah Jawa Timur dan lainnya akan menggelar aksi di daerah masing-masing,” ucapnya.
Namun dia juga menyebutkan, serikat buruh juga akan tetap menggelar aksi di depan gedung sate di kota Bandung.
“Kita juga akan tetap menggelar aksi di depan gedung sate tapi mungkin setelah pulang dari Jakarta,” ucapnya.
Dia juga menyebutkan, untuk isu yang disuarakan tetap soal UU Cipta kerja namun pastinya akan ada unsur lokal.
“Lokalnya juga pasti ada, namun tanggal tepatnya kita belum tau,” ucapnya.- *** dwi