KoranMandala.com – Presiden RI Prabowo Subianto menunjuk anggota Dewan Pembina Partai Solidaritas Indonesia, Giring Ganesha Djumaryo sebagai Wakil Menteri Kebudayaan.
Penyanyi kelahiran 14 Juli 1983 ini bakal berduet dengan politikus Partai Gerindra, Fadli Zon yang diangkat sebagai Menteri Kebudayaan pada cabinet Prabowo-Gibran selama lima tahun.
Nama Giring terkenal sebagai vokalis grup band Nidji yang popular dengan tembang hits seperti “Biarlah”, “Laskar Pelangi”, hingga “Disco Lazy Time”.
Bullseye! Akun FF Sultan Gratis SG2 Tropical Parrot M1887 Hari Ini, Senin, 21 Oktober 2024
Akan tetapi, Giring mengejutkan fans usai memutuskan hengkang dari band yang telah membesarkan namanya itu pada 2017.
Pada saat itu Giring awalnya hanya ingin istirahat dan melanjutkan pendidikannya yang sempat tertunda.
Saat masih aktif sebagai vokalis Nidji, Giring Ganesha memang sudah menunjukkan minatnya dalam dunia politik.
Pada Pilpres 2024, ia masuk sebagai relawan calon Presiden dan Wakil Presiden Jokowi-Jusuf Kalla. Giring juga tercatat sebagai relawan Pilkada DKI Jakarta 2017 Basuki Tjahaja Purnama (Ahok)-Djarot Saiful Hidayat.
Pada 2019, Giring Ganesha resmi bergabung dengan Partai Solidaritas Indonesia (PSI) yang saat itu dipimpin oleh Grace Natalie.
Pada Pemilihan Legislatif (Pileg) 2019, Giring maju sebagai calon anggota legislative (caleg) untuk daerah pemilihan (dapil) Jawa Barat I.
Sayangnya, Giring yang berhasil mendapatkan 47.069 suara harus mengubur mimpinya sebagai wakil rakyat karena PSI tidak memenuhi ambang batas parlemen.