KoranMandala.com – Mantan Gubernur Jawa Barat, Ahmad Heryawan mengucapkan rasa belasungkawa atas meninggalnya politikus senior, Ali Hasan.
Hal ini ia sampaikan saat berziarah ke Taman Makam Pahlawan (TMP) Cikutra Bandung pada Jum’at pagi, 8 November 2024.
“Pertama saya dan keluarga mengucapkan bela sungkawa atas wafatnya Bapak Ali Hasan,” katanya kepada Koran Mandala.
Lebih lanjut Aher menilai bahwa sosok almarhum adalah sosok yang patut diteladani dan dewasa. Hal ini ia rasakan saat menjadi Gubernur Jawa Barat selama 10 tahun dan bekerja bersama Ali Hasan yang menjabat sebagai aggota DPRD Jawa Barat.
“Bagi saya Ali Hasan adalah sosok yang patut diteladani dan dewasa. Sering terjadi saat-saat ada diskusi yang panjang dan memanas menuju kebuntuan, nah beliau hadir untuk menyelesaikan masalah-masalah yang rumit seperti itu,” bebernya.
Bahkan saking berpengaruhnya, Aher punya julukan sendiri untuk almarhum.
“Kami menyebut beliau sebagai Kepala DPRD Jawa Barat padahal jabatannya Ketua DPRD itulah bercandaan teman-teman menunjukkan bahwa beliau menjadi rujukan,” ujarnya.
Selain itu Mantan Gubernur Jabar dua periode ini menyampaikan, Ali Hasan adalah sosok yang paling konsisten di DPRD Jawa Barat.
“Warisan beliau adalah konsistensi di DPRD Jawa Barat termasuk paling konsisten kan semua orang juga pada kaget karena biasanya dari DPRD naik ke DPR RI, tapi beliau semenjak awal di DPRD Provinsi tidak mau naik ke atas padahal teman-temannya naik ke DPR RI,” bebernyanya.