KoranMandala.com -Abah Anton Charliyan, mantan Kapolda Jawa Barat sekaligus Ketua Dewan Pertimbangan Tim Sukses Rancage Dermawan, turut mendampingi calon wakil gubernur Kang Erwan dalam acara deklarasi dukungan Pemuda Pancasila Jawa Barat kepada pasangan calon gubernur dan wakil gubernur nomor urut 4, Dermawan (Dedi-Erwan). Acara ini diselenggarakan dalam bentuk Apel Siaga pada Minggu, 10 November 2024, di halaman Gedung Sate, Bandung, dan sekaligus memperingati HUT ke-65 Pemuda Pancasila.
Deklarasi ini merupakan implementasi hasil keputusan Rapat Koordinasi Wilayah (Rakorwil) Pemuda Pancasila Jabar pada 5 Oktober 2024, di mana seluruh Ketua Majelis Pimpinan Cabang (MPC) se-Jawa Barat memberikan dukungan penuh kepada pasangan Dermawan. Dalam Apel Siaga yang dihadiri sekitar 5.000 anggota Pemuda Pancasila dari 27 kabupaten dan kota di Jawa Barat ini, deklarasi dibacakan langsung oleh Ketua MPW Jabar, Dian Rahadian, untuk menegaskan dukungan bulat kepada pasangan nomor 4, Dedi-Erwan.
Mandala Talk: Anton Charliyan Bahas Kearifan Lokal Sunda hingga Calon Pemimpin di Jawa Barat
Dalam amanatnya sebagai inspektur upacara, Sekjen MPN Pemuda Pancasila, Arif Rahman, yang juga merupakan anggota DPR RI, mengimbau seluruh kader Pemuda Pancasila Jabar untuk satu komando dalam mendukung paslon yang disepakati melalui deklarasi tersebut. “Kesepakatan ini adalah hasil dari Rakorwil, dan harus ditaati oleh semua kader sebagai wujud loyalitas,” ujar Arif.
Abah Anton Charliyan menyampaikan apresiasi yang mendalam atas dukungan solid dari Pemuda Pancasila Jawa Barat. “Saya berterima kasih kepada seluruh kader Pemuda Pancasila, terutama kepada Ketua MPW, Bung Dian Rahadian, yang konsisten mendukung paslon nomor 4. Deklarasi ini bukan hanya sekadar formalitas, tapi komitmen untuk memperjuangkan Jawa Barat yang lebih baik,” ungkap Anton dalam wawancara dengan media di sela-sela acara.
Acara deklarasi ini juga dihadiri sejumlah tokoh dan calon kepala daerah dari kader Pemuda Pancasila, seperti Kang Farhan, calon Wali Kota Bandung, serta beberapa figur masyarakat Jawa Barat lainnya, termasuk Ketua BBC Abah Alam, Ketua UMKM dan Brother Jabar Riezka, Ketua Gernas Patriot Pancasila Brigjen Erwin, Ketua Lintas Budaya Nusantara Dr. Elis, dan Sekjen Sunda Sabuana Rd Dicky.
Kemeriahan acara semakin lengkap dengan atraksi baris-berbaris Pemuda Pancasila cilik dan parade kendaraan berlogo Pemuda Pancasila. Acara yang berlangsung dengan tertib dan penuh semangat ini ditutup dengan hiburan dari sejumlah artis pop Bandung.