KoranMandala.com -Generasi milenial harus lebih peduli terhadap politik dan menggunakan hak pilih mereka secara bijak. Pendidikan politik dinilai sangat penting untuk memberikan pemahaman yang benar kepada generasi muda, sehingga mereka dapat berkontribusi secara positif dalam kehidupan demokrasi.
Hal tersebut disampaikan politisi Partai Demokrat, Herman Khaeron, dalam keterangan tertulis yang diterima redaksi pada Senin 18 November 2024.
Menurutnya, kaum milenial memiliki potensi besar untuk menjadi penggerak perubahan, asalkan mereka memilih jalur politik yang benar-benar memperjuangkan kepentingan rakyat, bukan kepentingan pribadi atau golongan tertentu.
Cek Nama di DPT Pilkada Serentak 2024,Gunakan Hak Pilih Anda
“Anak muda tidak boleh apatis terhadap politik. Politik itu sejatinya baik, yaitu berjuang untuk kebaikan rakyat,” ujar pria yang akrab disapa Hero.
Ia juga mengingatkan generasi muda agar tidak patah semangat atau kehilangan kepercayaan pada politik meskipun banyak oknum politisi yang kerap menyalahgunakan jabatan demi keuntungan pribadi.
Dengan jumlah pemilih muda yang signifikan dalam Pilkada 2024, Hero optimistis bahwa partisipasi aktif generasi milenial dapat memperkuat demokrasi Indonesia.
“Pendidikan politik yang benar saya yakini mampu mendorong milenial untuk tidak hanya menggunakan hak pilih, tetapi juga terlibat aktif dalam proses politik yang lebih luas,” tutupnya.