Koran Mandala -Calon Bupati Tasikmalaya nomor urut 2, Cecep Nurul Yaqin, menggelar konsolidasi dengan Satgas Relawan BCA (Baraya Cecep Asep) di Sekretariat Bersama Relawan BCA. Pertemuan ini bertujuan memperkuat strategi jelang masa kampanye yang dimulai 26 Maret 2025.

Satgas Relawan BCA dibentuk awal Maret 2025 dan dipimpin KH Ujanh Hidayat dari Ponpes Assyukandari Bhayangkara, dengan Rino Lesmana sebagai sekretaris. Satgas ini merupakan gabungan berbagai elemen, termasuk ponpes, ormas Islam, komunitas budaya, serta tokoh masyarakat.

Ibu Hamil di Tasikmalaya Duel Lawan Begal, Pelaku Babak Belur Ditangkap Warga

Cecep Nurul Yaqin meminta relawan bekerja maksimal hingga tingkat TPS. “Masa kampanye segera dimulai. Relawan harus berjuang all out, baik di darat maupun di udara,” ujarnya. Hingga kini, sudah ada 97 elemen masyarakat yang bergabung dan koordinator telah terbentuk di 27 kecamatan serta 54 desa.

Ketua Dewan Pembina Satgas BCA, Abah Anton Charliyan, menegaskan pentingnya semangat perjuangan relawan. “Kehadiran Cabup Cecep semakin menguatkan tekad kita untuk gas full 100% memenangkan Pilkada Tasikmalaya,” kata Abah Anton dalam keterangannya, Minggu 22 Maret 2025.

Para ahli dan pengamat politik menilai pasangan Cecep-Asep memiliki peluang besar memenangkan Pilkada Ulang Kabupaten Tasikmalaya 2025-2030.




Sumber:

Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News

Penulis
Exit mobile version