KORANMANDALA.COM – Kader PDIP, Adian Napitupulu merasa kecewa kepada Presiden RI, Joko Widodo (Jokowi).
Rasa kekecewaan ini Adian luapkan dalam acara program acara Mata Najwa pada Kamis, 2 November 2023.
Sebelumnya, Adian meragukan netralitas Jokowi pada Pilpres 2024. Kemudian, dia mengatakan sosok orang nomor satu di Indonesia ini berbeda dengan yang pernah dikenalinya.
Padahal selama ini dia dan rekan-rekan PDIP lain yang membela Jokowi, tidak pernah meminta imbalan apapun.
Baca Juga: Rekomendasi 4 Tempat Wisata Sejarah, Tempat Penetapan Hari Pahlawan Nasional 10 November
“Kita tidak bilang, ‘eh Pak Jokowi terima kasih dong ke gua’. Enggak!” kata Adian.
Sosok kelahiran Kota Manado ini hanya berharap Jokowi bisa mengurus pemerintahan negara ini dengan baik.
“Cukup urus negara ini baik-baik ya, cuma itu yang kita minta urus negara ini baik-baik ya,” beber Adian.
Baca Juga: Ciptakan Pemilu Damai, Polres Karawang Bentuk Budayawan Kamtibmas
Pendapat yang sama juga dilontarkan oleh Gus Choi atau Effendy Choirie yang sebelumnya merupakan pendukung Jokowi.
“Kita ketika mendukung Jokowi apa? Sama. Kita ingin menampilkan pemimpin yang sederhana, yang mungkin tidak aneh-aneh, sudah selesai dengan dirinya. Begitu dia ada di dalam berlama-lama, eh ternyata tidak seperti yang kita pikirkan,” ujarnya.
Menurutnya, hubungan Jokowi dengan PDIP renggang. Hal tersebut diduga terjadi seusai kader PDIP sekaligus anak Jokowi, Gibran Rakabuming menjadi Cawapres pendamping Prabowo Subianto.