KORANMANDALA.COM – Gibran Rakabuming Raka menyampaikan permintaan maafnya dan siap menerima teguran atas tindakannya yang dianggap Komisi Pemilihan Umum (KPU) melanggar peraturan.
Hal ini terjadi setelah Gibran mencoba membangkitkan semangat pendukung Prabowo-Gibran selama debat perdana di kantor KPU, Jakarta Pusat, pada Selasa, 12 Desember 2023, malam.
“Saya mohon maaf sebelumnya,” ujar Gibran pada Kamis, 14 Desember 2023.
Dia juga menyatakan bahwa tidak akan memprotes peringatan yang diberikan KPU.
Gibran bersedia menerima segala kritik dan evaluasi dari KPU.
“Kami terima semua teguran dan evaluasi,” katanya.
Ketika ditanya lebih lanjut mengenai debat presiden tersebut, Gibran enggan menjawab dan hanya mengucapkan terima kasih.
“Terima kasih,” ujar Gibran.
Selama debat pada Selasa lalu, Gibran terlihat memberikan semangat kepada pendukungnya saat Prabowo Subianto menjawab Anies Baswedan mengenai keputusan Mahkamah Konstitusi (MK) yang dianggap kontroversial karena hakim yang memutuskan menghadapi sidang etik.
Pada saat itu, Gibran berdiri dari tempat duduknya dan berkali-kali melambai tangannya ke arah pendukung.