KORANMANDALA.COM – Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) akan merayakan puncak Hari Ulang Tahun (HUT) ke-51 di Sekolah Partai Lenteng Agung, Jakarta Selatan pada 10 Januari 2024.
Meskipun Presiden Joko Widodo (Jokowi), salah satu kader PDIP, absen untuk pertama kalinya karena tengah melakukan kunjungan ke negara-negara ASEAN.
Meski begitu, Koordinator Staf Khusus Presiden Ari Dwipayana pun membantah dan memastikan meskipun Presiden Joko Widodo (Jokowi) absen menghadiri HUT Ke-51 PDIP tetapi hubungannya dengan parpol tersebut baik-baik saja.
“Komunikasi tetap baguslah dengan semua tokoh politik dengan semua tokoh partai. Komunikasi presiden bagus sekali,” ujarnya kepada wartawan pada Rabu, 10 Januari 2024.
Ari berdalih, sikap orang nomor satu di Indonesia tersebut yang selalu mengedepankan komunikasi yang baik, maka suasana politik di Tanah Air tetap sehat.
“Elitnya saja berkomunikasi dengan baik rakyatnya pasti komunikasinya jauh lebih baik,” imbuhnya.
Baca Juga : JOKOWI! Tongkat Nabi Musa, Otak dan Watak Nabi Yusuf serta Tol Laut dan Food Estate
Ari juga mengkonfirmasi pihaknya belum mendapatkan undangan dari PDIP.
“Sebenarnya ada atau nggak [surat undangan] sampai saat ini memang belum diterima oleh Kementerian Sekretariat Negara,” ucapnya.
Ari dengan tegas menyatakan bahwa Jokowi sama sekali tidak memiliki niat untuk tidak hadir dalam perayaan HUT Ke-51 tersebut. Ini dikarenakan jadwal kunjungan kenegaraannya ke tiga negara di Asia Tenggara (ASEAN), yakni Filipina, Vietnam, dan Brunei Darussalam, telah direncanakan sejak jauh hari.
Baca Juga : Respons Jokowi soal Debat Capres 2024, Prabowo Subianto jadi Sasaran ‘Serangan’
Sementara itu, Wakil Presiden (Wapres) Indonesia, Ma’ruf Amin, memastikan kehadirannya dalam perayaan HUT Ke-51 Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) pada Rabu 10 Januari 2024 ini.
Ma’ruf Amin, yang menempati posisi kedua di tingkat kepemimpinan negara, menyatakan bahwa kehadirannya sebagai pengganti Presiden Joko Widodo (Jokowi) yang sedang melakukan kunjungan kenegaraan selama seminggu.
“Saya diundang dan Pak Presiden pergi ke luar Negeri, ya mungkin terpaksa saya harus hadir mewakili pemerintah untuk hadir ke undangan itu. saya kira itu, mudah-mudahan [hadir] kalau tidak ada halangan,” ujarnya di Pendopo Kecamatan Prambanan, Kabupaten Sleman.
Baca Juga : Apa Arti ‘Indonesia Absent no More’ yang Diucapkan Anies Baswedan dalam Debat Capres 2024?
Sebelumnya, Jokowi pun membantah kabar tentang dirinya menghindari acara puncak perayaan Hari Ulang Tahun (HUT) ke 51 Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP).
Jokowi berdalih bahwa belum mendapatkan undangan perayaan HUT PDIP.
“[Saya] belum mendapatkan undangan,” ujar Jokowi usai meresmikan Jalan Tol Pamulang-Cinere-Raya Bogor, Kota Depok, Senin (8/1/2024).
Jokowi bertolak ke Filipina untuk melakukan kunjungan kenegaraan. Kepala Negara berangkat dari Pangkalan TNI AU Halim Perdanakusuma, Jakarta, Selasa (9/1/2024).
Jokowi mengatakan salah satu topik yang akan dibahas saat bertemu dengan Presiden Filipina Bongbong Marcos salah satunya soal konflik di Laut China Selatan .
“Ya, salah satunya (topik yang dibahas soal konflik di Laut China Selatan),” ujar Jokowi singkat.