KORANMANDALA.COM – Hingga sejauh ini, hanya Mahfud MD yang sudah terang-terangan menyatakan akan mengundurkan diri dari Kabinet Indonesia Maju.
Menteri lain yang sebelumnya santer diberitakan akan mengundurkan diri, belum ada tanda-tanda akan ke arah itu.
Hal itu disampaikan Koordinator Staf Khusus Presiden Ari Dwipayana dalam keterangan pers yang diterima KoranMandala, Kamis 1 Februari 2024.
“Selain Menko Polhukam, hingga saat ini belum ada menteri yang mundur dari jabatannya,” kata dia.
BACA JUGA : Mahfud MD Mengundurkan Diri dari Kabinet, Denny Siregar : Prabowo Kapan?
Kabar beredar sebelumnya, ada beberapa menteri Kabinet Indonesia Maju yang diprediksi siap mengundurkan diri.
Menteri tersebut, antara lain Menteri Keungan Sri Mulyani dan Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat Basuki Hadimuljono.
Kabar tersebut, setidaknya pernah disampaikan konsultan politik Eep Saefulloh Fatah, beberapa waktu lalu.
BACA JUGA : Mahfud MD Sudah Siapkan Surat Pengunduran Diri sebagai Menko Polhukam
Faktanya, hingga sejauh ini, dua menteri tersebut tidak atau belum menyatakan akan mengundurkan diri walau khusus Sri Mulyani, belakangan ini sedikit “bersebrangan” dengan Presiden Jokowi.