KORANMANDALA.COM – Mantan Wakil Bupati Kuningan H M. Rhido Suganda dipastikan bakal tampil dalam bursa Pemilihan Kepala Daerah serentak 27 November 2024 mendatang.
Kepastian H.M. Ridho Suganda menjadi salah satu kandidat calon Bupati Kuningan periode 2024-2029 dibenarkan Ridho saat dikonfirmasi melalui whatsaap, Kamis 18 April 2024.
Seperti diketahui, pasangan Bupati/Wabup H. Acep Purnama/H M. Ridho Suganda periode 2018-2023 jabatannya berakhir 4 Desember 2023 dan digantikan oleh Penjabat Bupati Kuningan Dr.H. Raden Iip Hidayat.
Ihwal sosok Om Edo sapaan akrab Ridho Suganda tidak lepas dari sosok H. Aang Hamid Suganda.
Beliau merupakan Bupati Kuningan legendaris dan berhasil menjadi Bupati Kuningan 2 periode (2003-2008 dan 2008-2013) dengan seabreg prestasi dan sukses memajukan daerah.
Keberhasilan H. Aang Hamid Suganda, dilanjutkan oleh istrinya Hj. Utje Ch Suganda (Bupati Kuningan Periode 2013-2018 namun baru memimpin sekitar 2,5 tahun Hj. Utje wafat).
Pasutri H Aang Hamid Suganda/Hj.Utje Ch Suganda dikaruniai lima anak yakni, Rini Anggraeni, Erik Irawan Suganda, Lea Meirina Oktaviana, Sonya Puspasari Suganda dan H. Muhammad Ridho Suganda.
Selama memimpin dua periode, dengan keberanian serta kecerdasannya, H. Aang Hamid Suganda mampu melakukan hal yang tidak mungkin menjadi mungkin atau tidak pernah dilakukan oleh bupati sebelumnya.
Antara lain merubah perwajahan kota kuda terutama dari sisi infrastruktur sehingga Kuningan dikenal di berbagai daerah.
Saat H. Aang Hamid Suganda memimpin, jalan dan jembatan di sebagian besar wilayah perkotaan dan perdesaan dibangun secara maksimal sehingga namanya diabadikan sebagai Bapak Pembangunan sekaligus Aang Hotmix.