KORANMANDALA.COM – Lima partai besar di Kabupaten Ciamis, yaitu Partai Gerindra, Golkar, Nasdem, PAN, dan PBB, yang tergabung dalam koalisi Ciamis Maju, telah menyatakan dukungan untuk pasangan Herdiat-Yana D Putra dalam Pilkada 2024.
Ketua Tim Koalisi Ciamis Maju, Pipin Arip Apilin dari Gerindra, mengatakan bahwa meskipun surat rekomendasi masih dalam proses, kelima partai telah sepakat untuk mendukung pasangan Herdiat Sunarya dan Yana D Putra sebagai Calon Bupati dan Wakil Bupati Ciamis.
“Surat rekomendasi masih dalam proses dan diharapkan turun sebelum deklarasi,” ujar Pipin pada Minggu, 9 Juni 2024.
Pipin juga menyatakan bahwa pihaknya terbuka untuk partai lain yang ingin bergabung dalam koalisi, meskipun lima partai ini sudah memenuhi kuota dengan total 23 kursi di DPRD Kabupaten Ciamis.
“Jika ada partai lain yang ingin bergabung, dipersilakan. Lima partai ini adalah pengusung, tetapi partai lain yang bergabung akan menjadi pendukung,” jelasnya.
Menjawab spekulasi mengenai pasangan Herdiat dalam Pilkada, Pipin menegaskan bahwa pasangan Herdiat Sunarya dan Yana D Putra akan melanjutkan pemerintahan Ciamis ke depan.
Herdiat Sunarya bersyukur atas dukungan dari kelima partai tersebut dan berkomitmen untuk melanjutkan perjuangannya dalam memajukan Kabupaten Ciamis.
“Bismillah, Insya Allah, kami akan maju kembali dalam Pilkada 2024. Kami berterima kasih jika ada partai lain yang ingin bergabung, namun pengurusannya akan dilakukan oleh tim koalisi,” ujar Herdiat.
Herdiat mengakui bahwa meskipun awalnya Yana dianggap sebagai pesaing, setelah beberapa pertemuan, Yana setuju untuk kembali mendampinginya.
Hasil survei Partai Golkar menunjukkan bahwa Yana D Putra memiliki elektabilitas dan popularitas tertinggi sebagai calon Wakil Bupati.
“Saya pikir realistis. Dalam survei Golkar, Yana memiliki popularitas dan elektabilitas tertinggi. Jadi, mengapa tidak jika Yana mau bersama kami,” jelasnya.
Yana D Putra merasa bersyukur bisa kembali mendampingi Herdiat dan mendapatkan dukungan dari lima partai.
“Terima kasih kepada Pak Herdiat yang telah menerima saya kembali. Untuk warga Ciamis, mohon doa restu, Insya Allah, kami akan menuntaskan pekerjaan untuk memajukan dan mensejahterakan masyarakat Ciamis,” tambahnya. (gia)***