KoranMandala.com –Timnas Indonesia akan kembali bertanding di Kualifikasi Piala Asia U20 2025 di Stadion Madya Senayan, Jakarta, Minggu malam.
Pertandingan melawan Yaman menjadi penentu Timnas lolos ke Piala Asia 2025. Tetapi lawan Yaman bukan hal yang mudah, karena Yaman merupakan tim kuat di grup ini
Komentar Ayah Emil Audero Setelah Sempat Tolak Keras Indonesia
Yaman memenangkan dua pertandingan sebelumnya melawan Timor Leste dan Maladewa.
Menghadapi Yaman adalah ujian yang sesungguhnya bagi Timnas lantaran dari semua tim di grup ini, hanya Yaman yang cukup kuat.
Walaupun sama sama menang di pertandingan sebelumnya. Patut ditunggu siapa yang akan lolos langsung ke Piala Asia U20 2025 di China.
Masih Ada Polemik Naturalisasi, Shin Tae Yong : Lihat Sudut Pandang Lebih Luas Dong
Indonesia bermain sebagai tuan rumah harusnya menjadi keuntungan, tetapi Yaman pun ingin lolos otomatis ke putaran final Piala Asia 2025 melalui juara grup.
Walaupun menjadi runner up masih ada peluang lolos, tapi akan lebih sulit karena bersaing dengan runner up dari grup lainnya.
Maka dari itu Timnas Indonesia wajib memenangkan pertandingan melawan Yaman malam ini jika ingin lolos otomatis.
Indra Sjafri pun mengaku ingin mengulang kembali kesuksesan membawa Timnas U20 ke Piala asia 2025 di China mendatang.
Pertandingan akan berjalan ketat karena kedua team ingin memastikan tiket langsung menuju China tahun 2025.***