KoranMandala.com –Pelatih Real Madrid, Carlo Ancelotti mengaku telah melupakan kontroversi yang terjadi di Ballon d’Or 2024 kemarin. Ancelotti menyebutkan bahwa ia sedang fokus menyiapkan pertandingan melawan mantan klub yang pernah di latihnya, AC Milan.
Meskipun AC Milan memiliki start yang buruk di Liga Champions musim ini, namun Ancelotti yakin bahwa AC Milan hanya belum sampai pada potensi besarnya.
Dalam konferensi pers menjelang pertandingan, Carlo Ancelotti ditanya mengenai kontroversi yang terjadi pada acara penghargaan Ballon d’Or 2024.
Pada acara tersebut, Real Madrid melakukan aksi boikot dengan menolak hadir di malam penganugerahan trofi tersebut.
Penyebab boikot ini yakni karena kekalahan Vinicius Junior yang gagal meraih penghargaan itu dan kalah dari Rodri. Ancelotti pun menanggapi bahwa timnya sudah melupakan kejadian tersebut.
Real Madrid berada di urutan ke-12 di Liga Champions 2024/2025, sedangkan AC Milan berada di posisi ke-25. Adapun klub yang menduduki posisi pertama adalah Aston Villa dengan Pts (Points) sebesar 9 (sama dengan Liverpool).
Pelatih Real Madrid, Carlo Ancelotti, menilai bahwa AC Milan masih berupaya menemukan performa terbaik mereka di bawah arahan Paulo Fonseca. Fonseca baru bergabung pada musim panas lalu, menggantikan Stefano Pioli.
“Ini laga spesial mengingat sejarah saya bersama Milan. Meski belum memulai musim dengan baik, Milan tetap berbahaya karena memiliki kualitas tinggi di lini serang,” ujar Ancelotti, yang pernah meraih kesuksesan sebagai pemain dan pelatih di klub tersebut.
“Mereka memiliki potensi besar yang mungkin belum sepenuhnya terwujud. Tapi kami harus siap untuk pertandingan yang berat,” tambahnya.
Real Madrid akan menjadi tuan rumah bagi AC Milan di Santiago Bernabeu, pada Rabu (6/11/2024) dini hari WIB, dalam laga Matchday 4 Liga Champions. Meski sempat ditahan oleh Lille, Los Blancos (julukan untuk Real Madrid) tetap menjadi unggulan di pertandingan ini.
Selain kekalahan tipis 0-1 di kandang Lille, Madrid berhasil menang 3-1 melawan Stuttgart dan 5-2 atas Borussia Dortmund. Kedua kemenangan tersebut di raih di Bernabeu, yang tentunya memberikan dorongan mental besar jelang laga menghadapi Milan.***